Pendidikan yang mampu mempersiapkan siswanya untuk memasuki realita adalah pendidikan yang menghasilkan siswa yang percaya diri, berdaya adaptasi tinggi, dan cepat mempelajari hal baru. Karena realitas itu sendiri banyak, beragam, dan berubah.
Hanya satu guru dan medium yang mampu melakukan dan mewujudkannya : Alam !
Hanya satu guru dan medium yang mampu melakukan dan mewujudkannya : Alam !
Ayo, Bermain - Berpetualang - Belajar di
TK ALAM "Little Orange" Bekasi
TK ALAM "Little Orange" Bekasi
TK Alam berfokus pada pembudidayaan karakter-karakter dasar anak sebagai landasan untuk memasuki tahapan berikutnya.
TK Alam memanfaatkan alam yang terkembang ini untuk proses pembelajaran dalam tiga hal pokok, yaitu :
1. Alam sebagai ruang belajar;
Pembelajaran interaktif yang tidak dibatasi oleh sekat-sekat dinding kelas dan pagar sekolah. Belajar di mana saja, kapan saja, dan pada siapa saja.
1. Alam sebagai ruang belajar;
Pembelajaran interaktif yang tidak dibatasi oleh sekat-sekat dinding kelas dan pagar sekolah. Belajar di mana saja, kapan saja, dan pada siapa saja.
2. Alam sebagai media dan bahan ajar;
Alam yang sangat kaya menyediakan berbagai jenis benda yang bisa digunakan sebagai media dan bahan ajar yang diperlukan. Media dan bahan ajar buatan digunakan dengan mengacu pada prinsip : reduce-reuse-recycle.
Alam yang sangat kaya menyediakan berbagai jenis benda yang bisa digunakan sebagai media dan bahan ajar yang diperlukan. Media dan bahan ajar buatan digunakan dengan mengacu pada prinsip : reduce-reuse-recycle.
3. Alam sebagai obyek belajar;
Proses pembelajaran melalui pengamatan dan ujicoba terhadap gejala-gejala alam mengasah daya kritis dan kepekaan anak yang membawa mereka pada kesadaran akan ke Maha Kuasaan Allah SWT, Rabb Semesta Alam.
Proses pembelajaran melalui pengamatan dan ujicoba terhadap gejala-gejala alam mengasah daya kritis dan kepekaan anak yang membawa mereka pada kesadaran akan ke Maha Kuasaan Allah SWT, Rabb Semesta Alam.
Pembelajaran di TK Alam diterapkan dengan pola bermain dan berpetualang yang menanamkan kebiasaan sederhana untuk dilakukan sehari-hari dengan keutamaan akhlak mulia (seperti senyum, sapa, salam, sopan dan santun, memungut sampah yang terlihat, mengantri, adab makan dan mensyukuri nikmat), mengenalkan siswa kepada dirinya hingga ia bisa mengenal Allah dan Rasulullah, mengenalkan siswa untuk cinta kepada lingkungan, menanam dan memelihara tanaman, outing melakukan peninjauan belajar di luar sekolah, serta menumbuhkan jiwa berwirausaha.
Salah satu tema yang dikembangkan di TK Alam adalah Berkebun. Melatih hidup hemat, pantang menyerah, mandiri, sabar, bersyukur, bekerja sama, menghargai orang lain, dan berjiwa entrepreneur.
Guna mendapatkan hasil yang maksimal kecerdasan majemuk siswa diasah dengan metode belajar yang menyenangkan (Fun Learning)
-----------------------------------------
TK ALAM "LITTLE ORANGE"
Membuka pendaftaran Siswa/i Baru & Pindahan Tahun Ajaran 2015 - 2016
info lebih lanjut :
Cp : 085719936515 (SMS/WA/Telp)
Cp : 085719936515 (SMS/WA/Telp)
0 comments